Ayam Goreng Mentega

Bahan-bahan

  • 1/2 ekor ayam, potong-potong
  • 1 sendok teh garam
  • 4 sendok teh mentega/margarin
  • 2 sendok teh kecap asin
  • 2 sendok teh kecap inggris
  • 1 sendok teh kecap manis
  • 2 buah jeruk limau, ambil airnya
  • 2 cm jahe, cincang
  • 2 siung bawang putih, memarkan
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • minyak goreng yang cukup

Cara Membuat

  • Haluskan jahe, bawang putih, dan merica bubuk, aduk rata.
  • Lumuri ayam hingga rata dengan bumbu yang telah dihaluskan, biarkan sekitar 15 menit, lalu goreng dalam minyak panas dan banyak hingga matang kecoklatan, angkat, tiriskan.
  • Panaskan mentega/margarine, masukkan kecap asin, kecap inggris, kecap manis, dan garam, aduk rata, didihkan.
  • Masukkan ayam goreng tadi, aduk rata, tambahkan air jeruk limau, aduk rata, masak hingga saus mengental.

Untuk 4-5 porsi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *