Bahan-bahan
- 1 kilogram daging sapi bagian paha (gandik)
- 300 grams cabai merah, dihaluskan
- 2 lembar daun jeruk purut
- 1/2 jari lengkuas, dimemarkan
- 1 batang serai
- 1 sendok makan asam kandis
Bumbu Halus
- 1 iris jahe
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- garam dan gula pasir secukupnya
Cara Membuat
- Daging dicuci, dipotong kotak agak besar.
- Campur bumbu halus dengan bahan lainnya dan diaduk-aduk. Setelah itu lumurkan ke potongan daging hingga rata benar. Biarkan lebih kurang 10 menit agar meresap.
- Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, masukkan daging beserta sisa bumbu seluruhnya hingga tampak layu.
- Tambahkan air secukupnya dan asam kandis, masak hingga daging empuk dan air menyusut (mengental).
- Dihidangkan dengan ditaburi bawang goreng diatasnya.